Tips Memilih Kabel Speaker yang Tepat

Tips Memilih Kabel Speaker yang Tepat

Speaker adalah salah satu benda elektronik yang akrab di dalam kehidupan sehari-hari, baik untuk keperluan pribadi, sebagai perlengkapan bisnis, maupun hanya sebagai penyalur hobi. Selain dapat digunakan untuk kegiatan di dalam ruangan, speaker juga dapat digunakan di luar ruangan.

Untuk mendukung performa speaker agar dapat berfungsi optimal, maka diperlukan kabel speaker yang berkualitas. Pada umumnya kabel berfungsi sebagai penghantar gelombang audio yang berasal dari sumber suara. Kabel memiliki tiga hal penting yaitu isolator, konduktor, dan pelindung luar. Isolator adalah bahan dielektrik untuk mengisolasi dari penghantar yang satu terhadap penghantar lain. Konduktor adalah media untuk menghantarkan listrik. Sedangkan pelindung luar memberikan perlindungan terhadap kerusakan mekanis, pengaruh bahan-bahan kimia elektrolisis, api atau pengaruh luar lainnya.

Di dalam memilih kabel speaker yang bagus, tentu saja perlu banyak pertimbangan. Hal ini dikarenakan kabel memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap suara. Untuk itu, ada beberapa faktor yang perlu Anda perhatikan sebelum membeli kabel. Agar tidak salah pilih berikut adalah tips membeli kabel audio yang tepat:

1. Bahan Kabel

Bahan terbaik untuk kabel audio adalah tembaga, karena tembaga memiliki daya hantar tinggi dan impedansi yang rendah. Semakin murni bahan tembaga yang digunakan, semakin maksimal pula daya hantar yang dihasilkan. Kabel speaker berbahan tembaga murni akan menghantarkan listrik lebih lancar, sehingga dapat menghasilkan suara yang jernih.

Kabel yang terbuat dari tembaga murni juga lebih tahan terhadap kerusakan, sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama. Jadi pastikan kabel yang Anda pilih adalah tembaga murni berkualitas tinggi. Hindari memilih kabel yang menggunakan campuran aluminium untuk menekan harga.

2. Panjang Kabel

Selain ukuran kabel, Anda juga perlu memperhatikan panjang kabel yang akan digunakan. Untuk penggunaan speaker di dalam rumah, sebaiknya pilih kabel yang tidak terlalu panjang. Jika memang dibutuhkan kabel yang panjang sebaiknya untuk penempatan di outdoor. Anda dapat menyiasatinya dengan memilih kabel yang memiliki insulasi PVC terbaik. Sebab, kabel speaker untuk outdoor lebih beresiko terinjak dan rusak akibat perubahan cuaca.

Kabel speaker dengan jarak yang lebih panjang akan membutuhkan tembaga yang lebih tebal untuk menghantarkan listrik dengan baik. Di pasaran, kabel speaker lebih banyak dijual dengan ketebalan 12 AWG sampai 16 AWG, namun ada beberapa penjual yang menyediakan 18 AWG dan 20 AWG. Anda dapat berkonsultasi dengan ahli sound system, agar dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

3. Konfigurasi

Kabel speaker paling sederhana berbentuk twin core parallel. Konduktor negative dan positifnya berjalan sejajar dari ujung keujung. Kekurangan dari jenis kabel ini yaitu lebih mudah menyebabkan dan juga menerima interferensi.

Konfigurasi kabel speaker yang ideal adalah yang memiliki bentuk twisted pair. Memang dari segi harga sedikit mahal dibandingkan dengan kabel parallel, namun keuntungan dari kabel twisted pair ini lebih tahan terhadap interferensi. Pada umumnya kabel speaker twisted pair memiliki kulit luar untuk mempertahankan bentuk twisted, yang juga sekaligus berfungsi untuk memberikan perlindungan fisik tambahan.

4. Terminasi

Setelah mempertimbangkan bahan, panjang dan konfigurasi kabel, langkah terakhir yang perlu diperhatikan adalah terminasi. Terminasi merupakan alat yang dibutuhkan ujung kabel tenaga tegangan menengah atau tegangan tinggi. Berikut macam-macam terminasi:

Banana Plug

Untuk kabel speaker home audio, terminasi yang sering digunakan adalah banana plug. Dengan menggunakan banana plug, proses pemasangan sangat mudah, dengan cara menancapkan banana plug pada lubang yang telah tersedia. Untuk melepaskannya pun juga mudah, sehingga cocok untuk Anda yang gemar mencoba kombinasi speaker dan amplifier.

Speakon Connector

Speakon adalah connector khusus untuk speaker yang diciptakan oleh Neutrik. Biasanya digunakan pada speaker Pro-Audio untuk keperluan panggung. Kelebihan dari speakon adalah sistem pemasangannya yang praktis dan aman. Praktis karena satu connector speakon bisa menghubungkan hingga 8 konduktor. Aman karena posisi plus dan minus tidak bisa terbalik, sehingga dapat dipasang dalam keadaan gelap sekalipun.



Dengan sedikit tips sederhana dalam memilih kabel untuk speaker, Anda bisa mendapatkan kabel dengan kualitas yang baik.

Sebagai pengguna atau penggemar speaker, tentunya berkaitan ...

Dalam dunia audiophile, umumnya mereka menggunakan berbagai ...

Sebelumnya, D’Audio telah membahas tentang kabel speaker. Na...

Bagi para pecinta speaker, pasti sudah tidak asing dengan is...

Speaker dalam sebuah sistem audio memiliki peran penting kar...

Send Message